Minggu, 07 Oktober 2012

PENGABDIAN DAN PENGORBANAN SEORANG GURU




Kubu Raya merupakan kabupaten yang lahir pada tahun 2007, sebagai Kabupaten muda, pembangunan dan pembangunan sangat digalakkan dewasa ini, pembangunan itu terus dilakukan di segala bidang dalam rangka untuk menghindarkan rakyat Kubu Raya dari ketertinggalan, kebodohan, kemiskinan, serta keterisolasian hingga bisa menjadi rakyat yang maju, cerdas, jauh dari ketertinggalan dan sejahtera.
            Kesejahterahan terwujud bukan hanya dengan sekedar melimpahnya sumber daya alam yang ada, kemajuan terealisasi bukan hanya dengan sekedar meningkatnya  penggunaan teknologi. Namun kemajuan yang sebenarnya, akan kita dapatkan dengan meningkatkan pola pikir dan ilmu pengetahuan yang dimiliki. Pendidikan memiliki peran yang sangat penting dalam merealisasikan semua itu. Dan gurulah yang menjadi kunci dari terwujudnya hal tersebut.
            Sebagai masyarakat Kubu Raya, kami tentu sedikit banyak mengetahui bagaimanakah keadaan guru di daerah kami. Guru merupakan pribadi yang tak lepas dari kegiatan belajar mengajar. Menjadi seorang
guru di Kubu raya butuh banyak pengorbanan, karena tidak sedikit guru yang mengeluh karena  jauhnya jarak yang harus mereka tempuh untuk mencapai lembaga pendidikan yang menjadi tempat mereka bertugas, terutama di daerah yang terpencil. Namun di antara mereka ada yang memiliki rasa tanggung jawab yang besar untuk menjadikan generasi-generasi muda yang cerdas terampil dan memiliki rasa cinta tanah air hingga nantinya akan memiliki rasa tanggung jawab yang besar untuk membangun Kubu Raya menjadi lebih baik.
            Dalam proses kegiatan belajar mengajar, guru-guru di Kubu Raya kerap kali menggunakan metode yang itu-itu saja alias monoton, yang sering membuat anak didik mereka menjadi bosan. Serta ketersediaan sarana prasarana yang terbatas membuat kegiatan proses belajar mengajar menjadi kurang efektif.
            Kami berharap kepada Bapak dan Ibu guru di Kubu Raya agar mencurahkan segenap hati untuk mendidik dan mengajar generasi-generasi muda Kubu Raya, karena Kubu Raya 1 tahun, 2 tahun, 10 tahun kedepan ada di tangan kita semua.
           


                                                                                                Oleh : Irwanda As Yanto
                                                                        Asrama Mahasiswa Kabupaten Kubu Raya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar